MENU
Digital Printing Solution
Home    Blog

Contoh Kartu Nama & Hal-Hal yang Perlu dicantumkan

06-05-2021 11:15

Hello, sobat Blackpaint! Kartu nama merupakan kartu yangh biasanya digunakan untuk menunjukkan identitas seseorang atau perusahaan. Jadi, untuk membuat kartu nama, anda harus benar-benar memasukan info-info yang penting yang menjelaskan tentang seseorang atau perusahaan. Pokoknya isi kartu nama haruslah tepat dan sesuai dengan standar elemen pada desain kartu nama. Informasi yang tertera dalam kartu ini adalah nama orang, jabatan, nama perusahaan, alamat kantor, nomor telepon serta alamat email.


Contoh kartu nama :


Hal-Hal yang perlu dicantumkan di kartu nama :


1. Logo dan tagline


Tau kah anda bahwa logo dan tagline menjadi hal yang sangat penting dicantukan di kartu nama jika anda adalah seorang pebisnis yang memiliki brand tersendiri. Hal ini penting karena saat seseorang menerima kartu nama anda dan melihat logo dari brand yang tertera, besar kemungkinan ia akan mengingat anda saat kembali melihat logo tersebut di lain tempat.


2. Nama dan jabatan


Selain logo dan tagline, nama beserta gelar atau jabatannya juga penting dicantumkan dalam kartu nama. Jangan lupa untuk mencantumkan posisi atau jabatan yang saat ini sedang dijalani. Contohnya, jika anda adalah Head of Office, maka anda jangan ragu untuk mencatumkannya di kartu nama. Hal ini dilakukan betujuan agar orang lain dapat mengenal anda lebih personal.


3. Informasi kontak


Saat anda melihat contoh kartu nama di internet, pasti di dalamnya juga terdapat informasi kontak. Selain mengenalkan diri, kartu nama juga berfungsi untuk menjalin hubungan dengan orang-orang yang kamu kenal. Maka dari itu, cantumkan informasi kontak di dalamnya, baik itu email ataupun nomor telepon kantor. Jika anda tidak keberatan, mungkin dapat mencantumkan nomor handphone pribadi.


4. Website


Jika anda memiliki website, bisa banget lho mencantumkannya dalam kartu nama anda. Hal ini supaya orang lain mengetahui portofolio yang sedang anda kerjakan saat ini. Selain itu, orang yang menerima kartu nama anda juga dapat langsung mengenal anda lebih jauh lewat website anda.


5. Media sosial


Anda pasti setuju dong kalau media sosial sudah menjadi tempat yang penting yang dapat menunjukkan jati diri anda atau perusahaan anda. Oleh karena itu, anda perlu memasukan keterangan media sosial di dalam kartu nama. Akan tetapi, ada hal-hal yang harus diperhatikan sebelum mencantumkan media sosial. Jika tujuanmu untuk urusan profesional, mungkin anda dapat mencantumkan akun LinkedIn di dalamnya.


Namun, jika bertujuan untuk memperlihatkan hasil portofolio anda, mungkin anda bisa mencantumkan Instagram. Jika media social anda trlihat terlalu pribadi, sebaiknya pikirkan terlebih dahulu sebelum mencantumkannya. Misalnya, Facebook atau Twitter yang mungkin di dalamnya berisi celotehan yang tidak penting dari diri anda. Melalui media sosial, orang lain juga dapat mengenal anda lebih dalam dan bahkan bisa menghubungimu secara personal.

Jika anda ingin mencetak kartu nama di Pekanbaru, anda bisa datang ke toko kami di :

BLACKPAINT PRINT SHOP

Jl. HR. Soebrantas/Panam, Komplek Ruko Panam Raya Square D13 -14 (Disebelah GIANT PANAM), Pekanbaru – Riau.

atau bisa hubungi kami :

Telp. | 0761 – 8418071 |   Call / SMS / WA | 0822 7707 4073 | – | 0813 7822 2166 |
blackpaintpku@gmail.com

Kunjungi Facebook BLACKPAINT ART PKU  Kunjungi Instagram @BLACKPAINTART

Blog Terkait

|

Ada yang bisa Kami Bantu?

Admin Online 1
0821 1785 0253
Admin Online 2
0822 7707 4073
Admin Online 3
0813 7822 2166
Halo, ada yang bisa kami bantu ?
x
Kami Sedang Online